Programmer mana yang tak kenal dengan php, sebuah bahasa pemograman web yang memiliki kemampuan mumpuni dalam membangun sebuah website, punya banyak kelebihan yang tentunya membuat bahasa
ini menjadi andalan para programmer web. Walaupun sebenarnya masih ada bahasa pemograman lain yang memiliki fungsi sama yaitu untuk membangun web seperti html dan javascript, namun pada artikel ini kita tidak akan membahas itu. Artikel ini hanya dikhususkan membahas seputar php. Mungkin dilain kesempatan saya akan membuat artikel yang membahas javascript dan html.
PHP atau php:hypertext preprocessor diciptakan oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1995 yang waktu itu php hanya berupa kumpulan script yang berguna untuk mengolah data formulir dari web. Awalnya php merupakan singkatan dari Personal Home Page, karena digunakan untuk membuat website pribadi. Setelah banyak pengembangan yang terjadi php, kini ia menjadi sebuah bahasa pemograman server side yang diproses di komputer server.
PHP memiliki lisensi open source alias semuanya gratis dibawah lisensi PHP license. PHP sendiri merupakan bahasa pemograman yang mudah dipelajari, yang dapat dilihat dari banyakny website yang dibangun dengan PHP.
Beberapa kelebihan lain dari php yang dapat dijadikan pertimbangan bahwa PHP itu mudah :
1. Sangat mudah dikembangkan
2. Mudah dipahami
3. Bersifat open source dan dapat berjalan di berbagai sistem operasi.
4. Dukungan penuh dari komunitas
5. Banyaknya web server yang mendukung php.
Itulah sedikit pembahasan dari saya mengenai bahasa pemograman php. Mohon maaf jika ada kesalahan dan kekurangan adari artikel diatas.
0 Komentar
Penulisan markup di komentar